Menikmati 'Me Time' Yang Berpahala


'M.e time' sekarang ini lagi rame dibahas dimana-mana. Di medsos apalagi, ramenyaaaa... Nengok kesana 'me time', belok kesini eh 'me time' lagi. Pokoknya all about 'me time' dah! Walhasil, banyak tuh para mommies yang  memasukkan 'me time' ke to do list mereka. "It's my right", they said. Hmm.. it's ok lah hehe..

'Me time' is time to relax, refresh and recharge tanpa adanya gangguan dan keterlibatan dari orang lain.           Banyak yang mengisi 'me time' mereka dengan jalan-jalan, kumpul bareng teman, nonton, baca, atau sekedar bersantai di kamar. Sebagian orang lainnya ada yang lebih suka memanjakan diri dengan spa, massage dan kuliner. Aktivitas untuk mengisi 'me time' ini sangatlah beragam, tergantung pada hobi dan ketertarikan seseorang. Intinya, yang penting bisa relax, kalau sudah merasa relax jadi berasa refresh badan dan pikirannya. Dan setelah itu, energi dan semangat pun jadi ke-recharge. Finally, pasti sudah siap dong ya kembali ke rutinitas semula :)


As women, pekerjaan mengurus rumah dan anak seakan tidak ada habisnya. Kelar satu masih mengantri tugas lainnya. Belum lagi, segala kegaduhan dan tingkah polah anak - anak yang sedang seru-serunya mengeksplorasi segala sesuatu disekitarnya yang bikin kepala nyut-nyutan, huft.... :(

Eits, tapi jangan sampai mengeluh ya.. karena bagaimanapun juga itulah fitrah wanita, menjadi istri dan ibu dengan segala konsekuensi yang ada. Disyukuri dan dinikmati aja yah bunda :), jangan sampai lelah dan keluh kesah kita menjadi penghalang kebahagiaan kita serta tanpa kita sadari justru memberi peluang kepada setan laknatulloh untuk menghasut kita menjadi seseorang yang kufur nikmat dan tidak amanah. Na'udzubillahimindalik... Kita harus cerdas mengelola emosi dan pikiran kita supaya tetap dalam keridhoanNya.

Dan disinilah 'me time' memang sangat diperlukan oleh kita para wanita untuk me-release segala penat dan rasa capai agar hati, pikiran serta badan kembali bugar. Tapi perlu diingat kita harus memanfaatkan 'me time' dengan bertanggung jawab sehingga tidak lalai terhadap tugas utama kita dalam mendidik anak dan mengurus rumah. Dan tentu saja tetap bernilai ibadah dimata Alloh.. Jadi, terjauhlah kita dari perbuatan yang sia-sia dan melampaui batas.

Terus gimana caranya? Hmm.. Kalau saya nih, menikmati 'me time' dengan cara sederhana saja sih. Disaat anak-anak sudah tidur cantik, semua tugas domestik pun sudah beres dan urusan pekerjaan juga kelar, saya pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut untuk tidur juga hehehe... heran ya? Selain suatu kebutuhan, tidur itu juga 'me time' lho ya menurut saya karena setelah bangun nanti badan sudah segar kembali, iya kan?? Jadi tujuan untuk relax, refresh dan recharge terpenuhi.

Membaca buku juga salah satu favorit saya disaat mata tidak ngantuk berat. Kalau dulu saya suka sekali membaca novel, tapi sekarang saya lebih suka membaca Al quran karena selain lebih bermanfaat bagi saya juga berpahala. Tapi untuk memahami artinya, menghayati maknanya beserta tafsirnya jarang sekali saya lakukan karena anak-anak sudah keburu bangun hehehe.. tetapi saya berharap nantinya bisa dimudahkan untuk melaksanakannya dan lebih istiqomah deh. Aamiin..
Terkadang, saya juga membaca buku keislaman dan menonton tausiyah di you tube (dulunya hobi banget nonton film). Selain itu, sesekali saya menulis coretan di buku (sekarang mencoba belajar nulis di blog xixixi) untuk menuangkan segala uneg-uneg yang saya rasakan.

Dan yang terakhir, 'me time' paling istimewa bagi saya adalah sholat. Hati yang gelisah pun tenang, pikiran yang penat menjadi ringan dan badan yang begitu lemah tetiba bersemangat kembali.

Begitulah 'me time' bagi saya. Relax, refresh and recharge tetapi tetap amanah dan bertanggung jawab dengan tugas utama sebagai ibu dan istri juga yang pasti in syaa Alloh berpahala dan murmer lho... So selalu positif dalam segala hal. Tetap semangat dan keep happy ya bunda sholihah...

 #OneDayOneStatus
#Day 1
#Belajar menulis
#IIPKaltimra

Komentar

Postingan Populer